Pantai Watu Ulo, Keindahan bebatuan karang yang panjang menyerupai Ular yang membelah lautan..

Pantai Watu Ulo, Keindahan bebatuan karang yang panjang menyerupai Ular yang membelah lautan..

 


Pantai Watu Ulo, atau dalam bahasa Jawa berarti Batu Ular, terletak di desa Sumberejo, kecamatan Ambulu, sekitar 40 Km sebelah selatan kota Jember. Disebut Watu Ulo karena mengacu pada rangkaian batu karang yang memanjang dari pesisir pantai ke laut.
Pantai ini banyak dikunjungi saat hari libur ataupun hari biasa. Dengan keindahan pantai dan alam sekitar pantai membuar pantai ini terkenal di kawasan Jember. Selain itu, setiap tanggal 7 syawal atau saat hari raya ketupat, selalu diadakan upacara Larung Sesaji, dimana para nelayan melempar sesaji ke laut sebagai tanda persembahan dan ucap syukur.  Di sekitar pantai, pengunjung yang datang juga bisa melihat beberapa spot wisata yang lain, seperti, goa Jepang, Goa Kelelawar dan beberapa fasilitas pendukung seperti taman bermain dan area berkemah


Di kawasan pantai Watu Ulo ini masih banyak obyek wisata lain yang patut dikunjungi, seperti Pantai Payangan, Gua Jepang dan Gua Lawa yang merupakan tempat bersejarah peninggalan Perang Dunia II. Uniknya untuk mencapai gua ini para wisatawan harus menuruni "Turunan Senggol" sebanyak 66 tangga yang sangat mengasyikan.

Dari kawasan pantai Watu Ulo kearah barat terdapat obyek wisata yang tidak kalah menariknya, yaitu : Tanjung Papuma yang terdiri dari Pantai Pasir Putih dan Malikan. Obyek wisata ini mempunyai kawasan pasir putih yang mempesona dengan panorama yang asri. Dikawasan ini para wisatawan juga dapat menyaksikan kemegahan gugusan Pulau Dewa (Kresnha, Narada dan Batara Guru).

Untuk mencapai kawasan wisata ini, dari pantai Watu Ulo para wisatawan dapat berjalan kaki atau mengendarai kendaraan bermotor. Selain menikmati pemandangan pantai, pada saat cuaca baik, para wisatawan juga dapat bersampan sambil memancing ikan di laut.