Pantai Watu Ulo, Keindahan bebatuan karang yang panjang menyerupai Ular yang membelah lautan..

Pantai Watu Ulo, Keindahan bebatuan karang yang panjang menyerupai Ular yang membelah lautan..

 


Pantai Watu Ulo, atau dalam bahasa Jawa berarti Batu Ular, terletak di desa Sumberejo, kecamatan Ambulu, sekitar 40 Km sebelah selatan kota Jember. Disebut Watu Ulo karena mengacu pada rangkaian batu karang yang memanjang dari pesisir pantai ke laut.
Pantai ini banyak dikunjungi saat hari libur ataupun hari biasa. Dengan keindahan pantai dan alam sekitar pantai membuar pantai ini terkenal di kawasan Jember. Selain itu, setiap tanggal 7 syawal atau saat hari raya ketupat, selalu diadakan upacara Larung Sesaji, dimana para nelayan melempar sesaji ke laut sebagai tanda persembahan dan ucap syukur.  Di sekitar pantai, pengunjung yang datang juga bisa melihat beberapa spot wisata yang lain, seperti, goa Jepang, Goa Kelelawar dan beberapa fasilitas pendukung seperti taman bermain dan area berkemah


Di kawasan pantai Watu Ulo ini masih banyak obyek wisata lain yang patut dikunjungi, seperti Pantai Payangan, Gua Jepang dan Gua Lawa yang merupakan tempat bersejarah peninggalan Perang Dunia II. Uniknya untuk mencapai gua ini para wisatawan harus menuruni "Turunan Senggol" sebanyak 66 tangga yang sangat mengasyikan.

Dari kawasan pantai Watu Ulo kearah barat terdapat obyek wisata yang tidak kalah menariknya, yaitu : Tanjung Papuma yang terdiri dari Pantai Pasir Putih dan Malikan. Obyek wisata ini mempunyai kawasan pasir putih yang mempesona dengan panorama yang asri. Dikawasan ini para wisatawan juga dapat menyaksikan kemegahan gugusan Pulau Dewa (Kresnha, Narada dan Batara Guru).

Untuk mencapai kawasan wisata ini, dari pantai Watu Ulo para wisatawan dapat berjalan kaki atau mengendarai kendaraan bermotor. Selain menikmati pemandangan pantai, pada saat cuaca baik, para wisatawan juga dapat bersampan sambil memancing ikan di laut.

Pesona Keindahan Pantai drini, Gunung kidul


Pesona Keindahan Pantai drini, Gunung kidul

Pantai Drini berada di daerah Gunung Kidul Yogyakarta. Pantai ini satu kompleks dengan jajaran pantai pantai yang terkenal dengan Baron Kukup Krakal. Pantai – pantai lain selain itu ada pantai Siung, Pantai Indrayani, pantai Sundak dll. Pantai Drini ini sebenarnya merupakan pelabuhan kapal-kapal para nelayan sekaligus terdapat juga pasar ikan namun pasar ikan yang terdapat disini masih kecil. Hanya beberapa kapal ikan nelayan kecil yang digunakan.
Untuk masuknya pun dekat tinggal beberapa kilometer saja dari pantai Baron atau pantai Kukup. Memang lokasinya agak masuk kedalam dengan sedikit rambu yang ada. Namun akses pantai disini sudah lumayan bagus. Dengan jalan-jalan yang sudah mulus.
TIket masuk pantai ini sudah satu kompleks semua pantai di Gunung Kidul ini jadi tidak perlu membayar lagi. Cuma harus membayar parkir kendaraan yang ada.
Jika kita masuk ke pantai Drini maka ada pantai pasir yang mendekati seperti pasir putih lembut dengan beberapa kapal nelayan ikan yang berlabuh di sana. Namun didaerah situ ombak terlihat tinggi dan bibir pantai yang curam yang tidak boleh digunakan untuk berenang. Sesekali kita akan melihat kapal nelayan yang mencoba melawan ombak untuk berlabuh dari hasil menangkap ikan.
Namun jika kita berjalan terus ke arah pantai sebelah kiri maka kita menemukan pantai dengan ombak kecil yang cocok untuk bermain air. disebelahnya nanti akan menjumpai anak tangga yang akan menuju ke bukit menara pandang. Jika kita berusaha dikit naik ke menara pandang tersebut maka kita akan menjumpai pemandangan laut yang indah. Hamparan laut yang luas terlihat jelas lengkap dengan ombak-ombak yang ada. :D
Pantai Gunung kidul memang terkenal dengan bukit-bukit pegunungan kapurnya termasuk juga daerah daerah pesisir pantainya. makanya setiap pantai yang ada di gunung Kidul ini menjadikan semakin indah. Pantai Drini ini memang indah. Tapi untuk akses kesini dengan transportasi umum kayaknya masih susah. Tidak ada angkutan umum sampai ke daerah ini dari Jogjakarta maupun dari Solo. Minimal harus menggunakan sepeda Motor, kendaraan pribadi atau menggunakan jasa Travel. Jangan lupa ke pantai Drini ini membawa bekal makanan sendiri karena pantai ini masih alami jadi cuma ada beberapa rumah makan saja. itupun tidak selalu buka.

Pantai Lombang Sumenep, Kesunyian Terindah di Pantai Lombang

Pantai Lombang Sumenep, Kesunyian Terindah di Pantai Lombang



Pantai Lombang yang terdiam di ujung utara Kabupaten Sumenep tampak indah berkilau. Seolah-olah tidak terdapat tanda-tanda adanya "desa wisata" dan terkesan sunyi. Bahkan, begitu memasuki kawasan pantai, di mana vegetasi cemara udang mulai mendominasi, kesan pertama yang diperoleh adalah kesunyian kawasan ditambah semak-semak yang merajalela di mana-mana.

Pantai Pasir Putih Situbondo,Pesona pantai dengan barisan kapal layar


Pantai Pasir Putih Situbondo,Pesona pantai dengan barisan kapal layar

Pantai Pasir Putih Situbondo, sesuai dengan namanya maka pantai ini sangatlah dikenal sebagai salah satu andalan wisata di kabupaten tersebut. Pasirnya yang putih dan keunikan topografinya yang melengkung menghadap ke laut dengan latar belakang hutan membentuk gugusan panorama yang sangat indah dan dengan banyak layar-layar warna-warni kapal-kapal nelayan yang terkembang menambah elok pemandangan ini. 

Air Terjun Coban Pelangi Malang

 Air Terjun Coban Pelangi

Air terjun Coban Pelangi merupakan sebuah air terjun yang indah, yang terletak sekitar 32 km ke Timur Malang. Memiliki air alami, dingin, dan bersih yang memberikan kesan damai. air terjun Coban Pelangi ini dapat dicapai dalam perjalanan ke Gunung Bromo melalui kota Malang. Air terjun coban

7 Hewan Eksotis Yang Bisa Membunuh Secara Dramatis

 7 Hewan Eksotis Yang Bisa Membunuh Secara Dramatis

Apabila kita ingin jalan-jalan ke pantai, jangan sampai terpisah dari rombongan dan harus hati-hati. Mau tahu alasannya?

Karena di pantai ada beberapa hewan yang tampak lucu, tapi bisa mematikan. Layaknya anak kecil yang mudah excited dengan banyak hal-hal baru, mungkin rasa ingin tahu kalian akan mendorong kalian untuk lebih dekat menyentuh hewan yang terlihat lucu misalnya. Apa saja hewan pantai yang harus kita hindari?

Pelancong Koplo : 10 Kuliner aneh di Jepang.

10 Kuliner aneh di Jepang

Sushi, sashimi, ramen, atau makanan Jepang lainnya adalah beberapa kuliner yang sudah banyak ditemui dan dinikmati oleh orang-orang. Namun jika suatu hari Anda memiliki kesempatan untuk berkunjung ke Jepang, jangan heran apabila Anda menemukan berbagai makanan yang tidak biasa di sana.

Bagi Anda yang doyan mencoba kuliner ekstrim, beberapa jenis makanan aneh Jepang di bawah ini bisa Anda jadikan sebagai referensi seperti yang dikutip dari Loneleeplanet.

Shirako
Sekilas shirako tampak seperti usus sapi yang dihidangkan mentah-mentah. Namun sesungguhnya shirako adalah bagian genital dari ikan yang mengandung sperma. Shirako cukup populer sebagai salah satu menu yang dihidangkan di beberapa bar di Jepang.


Inago no tsukudani
Inago adalah bahasa Jepang untuk belalang. Sementara tsukudani adalah kecap manis yang direbus bersama dengan mirin (bumbu yang mengandung alkohol). Bisa dibayangkan bagaimana bentuk inago no tsukudani? Makanan ini populer di provinsi Yamagata, Nagano dan Gunma di Jepang.


Basashi
Basashi adalah nama makanan daging kuda yang disajikan mentah. Makanan ini sering ditemukan di provinsi Kumamoto, Nagano, Oita dan wilayah Tohoku. Orang Jepang cukup menyukai kuliner ini, bahkan mereka juga memproduksi es krim dengan rasa serupa.


Natto
Natto adalah kedelai yang difermentasi dan memiliki bau yang sangat tajam. Natto mungkin tidak terlalu aneh diantara jenis makanan yang lain. Selain itu, kuliner yang sangat lengket ini juga biasa disajikan sebagai salah satu menu sarapan orang Jepang.


Fugu
Ikan buntal beracun mampu disulap oleh orang Jepang menjadi masakan bernama fugu. Olahan yang benar mampu menghilangkan racun ikan buntal sepenuhnya dan membuatnya menjadi hidangan lezat yang bisa Anda nikmati.


Hachinoko
Bar lokal di Jepang akan menghidangkan hachinoko atau larva ulat ketika makanan kecil seperti kacang habis diserbu pengunjung. Hachinoko memang makanan ringan yang penuh dengan kandungan protein. Konon almarhum Kaisar Hirohito gemar menikmati hachinoko yang dimakan dengan nasi dan dibumbui bersama kecap dan gula.


Zazamushi
Zazamushi adalah makanan yang terbuat dari serangga air yang bisa ditemukan di restoran-restoran di Jepang maupun berbentuk kalengan di supermarket. Zazamushi berasal dari kata mushi yang berarti serangga yang hidup di sungai dan membuat suara 'zaazaa' ketika airnya mengalir.


Kujira iruca
Kujira adalah bahasa Jepang untuk daging paus, sementara iruca adalah daging lumba-lumba. Meski terdengar aneh dan tidak lazim, kedua jenis daging tersebut menjadi salah satu pilihan menu sashimi di beberapa restoran Jepang. Daging-daging itu juga dijual di supermarket.


Shiokara
Shiokara merupakan makanan laut yang difermentasi. Rasa shiokara sangat asin dan juga berbau amis.


Shirouo no odorigui
Kuliner aneh terakhir Jepang adalah shirouo no odorigui. Shirouo adalah ikan yang sangat kecil dan transparan yang dimakan hidup-hidup. Shirouo seolah menari-nari (odorigui) di dalam mulut ketika Anda menikmatinya.


Diantara 10 kuliner aneh Jepang tersebut di atas, apakah Anda tertarik untuk mencoba salah satunya? hayooo siapa brani???

Pantai Sundak, Gunung kidul, Yogyakarta

Pantai Sundak, Perkelahian Asu dan Landak yang Menuai Berkah

Pantai Sundak tak hanya memiliki pemandangan alam yang mengasyikkan, tetapi juga menyimpan cerita. Nama Sundak ternyata mengalami evolusi yang bukti-buktinya bisa dilacak secara geologis. Agar tahu bagaimana evolusinya, maka pengunjung mesti tahu dulu kondisi pinggiran Pantai Sundak dulu dan kini. Di bagian pinggir barat pantai terdapat masjid dan ruang kosong yang sekarang dimanfaatkan sebagai tempat parkir. Sementara di sebelah timur terdapat gua yang terbentuk dari batu karang berketinggian kurang lebih 12 meter. Memasuki gua, akan dijumpai sumur alami tempat penduduk mendapatkan air tawar. 

Kuratas (KR01), Robot Mech Seberat 4.5 Ton yang Bisa Dikendarai Langsung

Kuratas (KR01), Robot Mech Seberat 4.5 Ton yang Bisa Dikendarai Langsung


siapa sih yang ga mau mengendarai sebuah robot seperti yang ada dalam film-film fiksi??  nampaknya sebentar lagi akan menjadi kenyataan. Pasalnya, Sudobashi Heavy Industry, yang merupakan perusahaan elektronik asal Jepang, Baru-baru ini memperkenalkan Kuratas (KR01) yang merupakan sebuah robot yang bisa dikendalikan sekaligus dinaiki oleh manusia. Bagi yang suka main game MechWarrior pasti pengen punya robot ini deh.

PANTAI PADANG-PADANG Ombak Pirus yang Membelai Julia Roberts


PANTAI PADANG-PADANG
Ombak Pirus yang Membelai Julia Roberts

Sebuah pemandangan surgawi berupa pantai dengan laut biru kehijau-hijauan terhampar di bawah jembatan yang terletak di Jl. Labuhan Sait. Ketika melewati jalan yang menuju Pura Uluwatu ini, fokus akan teralih untuk mampir sejenak ke pantai yang pernah menjadi lokasi shooting Eat Pray Love. Pantainya yang dikelilingi karang, membuat tempat ini seperti nirwana tersembunyi. Pengunjung harus melewati anak tangga yang diapit dua batuan besar. Semburat mentari akan terlihat cantik dari sela-sela batuan karang ini. Pasir putih yang lembut serta laut biru kehijauan akan langsung menyapa.

MONKEY FOREST UBUD, Kera Suci dan Film Eat Pray Love

MONKEY FOREST UBUD
Kera Suci dan Film Eat Pray Love

Melangkah masuk ke Mandala Wisata Wenara Wana atau yang lebih dikenal dengan nama Sacred Monkey Forest Sanctuary, hawa sejuk langsung menyapa. Melewati jalan-jalan kecil yang dibentengi dengan pepohonan sembari melihat kera-kera yang bergelantungan akan menambah semarak suasana. Mata tak henti-hentinya diperlihatkan oleh kegiatan-kegiatan kera yang hidup nyaman di sanctuary yang memiliki luas sekitar 27 hektar ini. Ada yang bermalas-malasan di tepian jalan, betina dewasa yang sedang menggendong bayinya yang mungil, dan ada pula kera-kera yang sedang asyik bermain air di kolam dekat pintu masuk. Suaka yang didirikan sejak tahun 1990 ini memang menjadi rumah bagi lebih dari 605 ekor kera Bali (Macaca fascicularis).